Ayam Panggang Keju Chef Abal-abal

Pingin makan apa tapi bosan, mau delivery makanan takut kehilangan selera makan karena waktu tunggunya, jadi memasak adalah solusinya! Prosesnya dinikmati, kreatifitas diuji dan selera digali. Jadi ada apa aja di kulkas ni yang bisa dimasak? 
Oh ada ayam (tanpa tulang saja). Oke mari siapkan bahannya! 

Bahan: 
Ayam (tanpa tulang)
Bawang bombay
Cabe rawit
Jahe 
Bawang merah + bawang putih giling
Daun salam
Daun Jeruk
Wijen
Mentega/ margarin
Penyedap
Garam
Merica 
Daun oregano
Daun parsley
Keju Kraft parut (sisa bikin roti) lebih baik jika pakai keju melt, ga ada udah pakai yang ada aja

Cara Memasak: 
Rebus ayam hingga mendidih dengan garam (untuk mengeluarkan lemak agar tidak kolesterol) lalu tiriskan dan lanjut potong-potong. 

Masak ayam hingga matang meresap dengan margarin taburi oregano, parsley, merica, garam, penyedap dan wijen. 

Masukkan bawang bombay cincang, daun salam, daun jeruk kemudian masak lagi hingga wangi dan kering. 

Setelah mengering, masukkan bawang merah dan bawang putih giling, irisan cabe dan jahe lalu aduk rata, masak hingga meresap. 

Siapkan mangkuk tahan panas/ loyang (aku pakai mangkuk aluminium foil) tuang ayam yang telah dimasak dan taburi dengan parutan keju tambah oregano dan parsley kemudian panggang dengan oven 10-15 menit sampai keju meleleh. 

Oke ayam panggang keju perpaduan cita rasa Indonesia dan Italia ini siap dihidangkan! Selamat mencoba resep diaryku ;)

Comments

Popular Posts